Penerapan Corporate Social Responsibility (CSR) PT Pertamina (Persero) Refinery Unit IV Cilacap : Studi Kasus Kemiren Asri

Kartika Sari, Amitriana (2020) Penerapan Corporate Social Responsibility (CSR) PT Pertamina (Persero) Refinery Unit IV Cilacap : Studi Kasus Kemiren Asri. Project Report. IPB University.

[img] Text (Cover)
J3M117138-01-AMITRIANA KARTIKA SARI-COVER.pdf

Download (1MB)
[img] Text (Ringkasan)
J3M117138-02-AMITRIANA KARTIKA SARI-RINGKASAN.pdf

Download (530kB)
[img] Text (Daftar Isi)
J3M117138-03-AMITRIANA KARTIKA SARI-DAFTAR ISI.pdf

Download (539kB)
[img] Text (Pendahuluan)
J3M117138-04-AMITRIANA KARTIKA SARI-PENDAHULUAN.pdf

Download (332kB)
[img] Text (Tugas Akhir (Full Text))
J3M117138-05-AMITRIANA KARTIKA SARI-TUGAS AKHIR (Full Text).pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB)
Official URL: https://sv.ipb.ac.id

Abstract

AMITRIANA KARTIKA SARI. Penerapan Corporate Social Responsibility (CSR) PT Pertamina (Persero) Refinery Unit IV Cilacap : Studi Kasus Kemiren Asri. Implementation of Corporate Social Responsibility (CSR) PT Pertamina (Persero) Refinery Unit IV Cilacap : Case Study Kemiren Asri. Dibimbing oleh NURUL JANNAH.
Salah satu bentuk nyata pelaksanaan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan Perusahaan (TJSLP) adalah dengan penerapan konsep Corporate Social Responsibility (CSR). Penerapan CSR didasari oleh prinsip dasar yang disebut triple buttom line, yaitu profit (keuntungan), people (masyarakat) dan planet (lingkungan). Tujuan Praktik Kerja Lapangan (PKL) yaitu untuk mengetahui dan memahami penerapan CSR perusahaan, mengetahui penerapan Program Kemiren Asri beserta dampaknya dan mengidentifikasi kendala penerapan CSR serta memberikan rekomendasi terhadap perusahaan. Metode pengumpulan data yang digunakan yaitu studi pustaka, observasi, wawancara dan pengisian kuesioner. Praktik Kerja Lapangan (PKL) dilaksanakan di PT Pertamina Refinery Unit IV Cilacap yang berlokasi di Jalan MT. Haryono 77 Kelurahan Lomanis, Kecamatan Cilacap Tengah, Kabupaten Cilacap.
PT Pertamina (Persero) Refinery Unit IV Cilacap merupakan salah satu unit pengolahan milik PT Pertamina yang menghasilkan produk BBM maupun NBBM. Perusahaan telah mempunyai komitmen dan kepedulian terhadap lingkungan dan masyarakat sekitar yang diwujudkan dalam penerapan CSR sejak tahun 1974. Penerapan CSR mencakup empat bidang program yang telah selaras dengan program Pemerintah Daerah Kabupaten Cilacap yaitu Bangga Mbangun Desa, yang meliputi lingkungan (Pertamina Hijau), kesehatan (Pertamina Sehati), pendidikan (Pertamina Cerdas) dan pemberdayaan (Pertamina Berdikari).
Program Kampung Ekonomi Kreatif untuk Masyarakat Mandiri (Kemiren Asri) dimulai sejak tahun 2016 berlokasi di Kelurahan Tegalkamuyan yang merupakan wilayah Ring 1 dengan tujuan menciptakan kampung kreatif dalam kemandirian ekonomi yang ramah lingkungan. Terdapat 13 kelompok kegiatan dengan konsep Integrated Social System with Zero Waste Concept. Kelompok kegiatan meliputi keaksaraan fungsional, posyandu dan pos PAUD, budidaya jamur, budidaya cacing, budidaya lele, budidaya bebek bergulir, produksi telur asin, budidaya basur, produksi pupuk organik, kebun gizi, produksi jamu tradisional, produksi handycraft dan koperasi. Semua kelompok kegiatan terbukti memiliki dampak positif dalam aspek sosial, ekonomi dan lingkungan.
Kendala yang dihadapi oleh PT Pertamina (Persero) Refinery Unit IV Cilacap dalam pelaksanaan penerapan program CSR. Kendala yang dihadapi diantaranya adalah sulitnya menjalin koordinasi dengan masyarakat. Oleh karena perlu dilakukan penguatan komunikasi untuk membantu mengatasi kendala yang dihadapi. Diharapkan dengan mengatasi kendala tersebut, maka tujuan pemberdayaan masyarakat dapat terwujud.
Kata kunci : CSR, dampak, kegiatan, kelompok, masyarakat.

Item Type: Monograph (Project Report)
Uncontrolled Keywords: CSR, dampak, kegiatan, kelompok, masyarakat
Subjects: Student Project Report
Divisions: School of Vocational Studies > Environmental Engineering and Management
Depositing User: Teknik dan Manajemen Lingkungan SV IPB
Date Deposited: 27 Aug 2020 13:59
Last Modified: 27 Aug 2020 13:59
URI: https://ereport.ipb.ac.id/id/eprint/1380

Actions (login required)

View Item View Item