IDENTIFIKASI BAHAYA, PENILAIAN DAN PENGENDALIAN RISIKO DI PT GEO DIPA ENERGI UNIT PATUHA, JAWA BARAT

Fazal Mutaqi, Rafa (2020) IDENTIFIKASI BAHAYA, PENILAIAN DAN PENGENDALIAN RISIKO DI PT GEO DIPA ENERGI UNIT PATUHA, JAWA BARAT. Project Report. IPB University.

[img] Text (Cover)
J3M117107-01-Rafa Fazal M-cover.pdf

Download (1MB)
[img] Text (Ringkasan)
J3M117107-02-Rafa Fazal M-ringkasan.pdf

Download (948kB)
[img] Text (Daftar Isi)
J3M117107-03-Rafa Fazal M-daftarisi.pdf

Download (967kB)
[img] Text (Pendahuluan)
J3M117107-04-Rafa Fazal M-pendahuluan.pdf

Download (1MB)
[img] Text (Tugas Akhir (Full Text))
J3M117107-05-Rafa Fazal M-tugasakhir.pdf
Restricted to Registered users only

Download (4MB)
Official URL: https://sv.ipb.ac.id

Abstract

RAFA FAZAL MUTAQI. Identifikasi Bahaya, Penilaian dan Pengendalian
Risiko di PT Geo Dipa Energi Unit Patuha, Jawa Barat. Hazard Identification,
Assesment, and Risk Control at PT Geo Dipa Energi Unit Patuha. Dibimbing oleh
IVONE WULANDARI BUDIHARTO.
Tenaga listik merupakan salah satu kebutuhan pokok dalam kehidupan
manusia saat ini. PT Geo Dipa Energi Unit Patuha merupakan perusahaan yang
bergerak di bidang pemanfaatan energi panas bumi yang dikonversikan menjadi
listrik. Tujuan Praktik Kerja Lapangan (PKL) untuk menjabarkan kebijakan
kesehatan keselamatan kerja dan lindung lingkungan di PT Geo Dipa Energi Unit
Patuha, mengidentifikasi bahaya di PT Geo Dipa Energi Unit Patuha dan
penilaian risiko terhadap bahaya tersebut serta menguraikan pengendalian risiko
yang dilakukan.
Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) merupakan upaya perlindungan
kepada semua potensi yang dapat menimbulkan bahaya. Identifikasi bahaya
merupakan suatu proses untuk mengenali seluruh situasi atau kejadian yang
berpotensi sebagai penyebab kecelakaan dan penyakit akibat kerja yang mungkin
timbul di tempat kerja. Metode yang dapat digunakan untuk identifikasi
bahaya/risiko adalah: inspeksi, check list, Hazops (Hazard and Operability
Studies), What if, FMEA (Failure Mode and Effect Analysis), Audits, Critical
Incident Analysis, Fault Tree Analysis, dan Event Tree Analysis.
Praktik Kerja Lapangan (PKL) dilaksanakan di PT Geo Dipa Energi Unit
Patuha. Waktu Pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan (PKL) berlangsung selama
dua bulan. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan tiga metode yaitu
studi pustaka, pengamatan lapang/ observasi dan wawancara dengan pihak terkait.
PT. Geo Dipa merupakan Badan Usaha milik Negara yang bergerak pada
bidang eksplorasi energi panas bumi khususnya dalam membangun
dan mengoperasikan pembangkit listrik tenaga panas bumi. PT Geo Dipa Energi
Unit Patuha merupakan unit Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi yang
mengambil sumber panas berupa uap yang terdapat pada sumur produksi.
Metode identifikasi bahaya, penilaian dan pengendalian risiko di PT Geo
Dipa Energi Unit Patuha adalah metode HIRADC. Identifikasi bahaya dan
penialain risiko dilakukan pada empat aktivitas proses produksi yaitu aktivitas
operasi steam field, maintenance steam field, operasi power plant dan
maintenance power plant. Aktivitas dengan potensi bahaya dan resiko tertinggi
adalah terkena sengatan listrik dalam operasi di power house dan terjadi
korsleting listrik yang dapat menyebabkan kebakaran di area power house.
PT Geo Dipa Energi Unit Patuha memiliki kebijakan Keselamatan
kesehatan kerja dan lindung lingkungan. Bahaya yang diidentifikasi memiliki
kategori harmful dan extremely harmful. Tingkat risikonya adalah moderate dan
subtantial. Pengendalian risiko dilakukan melalui rekaya teknik, administrasi
control dan Alat Pelindung Diri (APD). Inspeksi yang dilakukan adalah Inpeksi
kotak P3K, APAR, hydrant, lingkungan kerja dan fire alarm.
Kata kunci : bahaya, identifikasi, kebijakan, pengendalian

Item Type: Monograph (Project Report)
Uncontrolled Keywords: bahaya, identifikasi, kebijakan, pengendalian
Subjects: Student Project Report
Divisions: School of Vocational Studies > Environmental Engineering and Management
Depositing User: Teknik dan Manajemen Lingkungan SV IPB
Date Deposited: 02 Sep 2020 07:29
Last Modified: 02 Sep 2020 07:29
URI: https://ereport.ipb.ac.id/id/eprint/1128

Actions (login required)

View Item View Item