Crysalis, Rizkia Alya (2022) Analisis GMP dan SSOP pada Proses Pengadaan dan Penyimpanan Bahan Makanan Kering di Hotel Harper Purwakarta. Project Report. IPB University.
Text (Cover)
J3F119056-01-Rizkia-cover.pdf Download (3MB) |
|
Text (Ringkasan)
J3F119056-02-Rizkia-ringkasan.pdf Download (2MB) |
|
Text (Daftar Isi)
J3F119056-03-Rizkia-daftar Isi.pdf Download (2MB) |
|
Text (Pendahuluan)
J3F119056-04-Rizkia-pendahuluan.pdf Download (3MB) |
|
Text (Tugas Akhir (Full Text))
GZI-J3F119056-Rizkia Alya Crysalis-Tugas Akhir.pdf Restricted to Repository staff only Download (4MB) |
Abstract
RIZKIA ALYA CRYSALIS. Analisis GMP dan SSOP pada Proses Pengadaan dan Penyimpanan Bahan Makanan Kering di Hotel Harper Purwakarta. Dibimbing oleh R.A.HANGESTI EMI WIDYASARI.
Keberhasilan dari industri perhotelan ialah dari setiap departemen yang terdapat di dalamnya, salah satunya adalah Food & Beverage Product. Departemen Food & Beverage Product mempunyai andil besar dalam industri perhotelan yang bertanggung jawab mulai dari pengadaan, penyimpanan, pengelolaan dan penyajian. Proses pengadaan dan penyimpanan bahan baku makanan merupakan hal yang penting karena menentukan kualitas makanan yang mereka sajikan. Kerusakan bahan makanan dapat disebabkan oleh waktu dan cara penyimpanan yang tidak sesuai dengan SOP penyimpanan. Oleh karena itu, penyimpanan bahan makanan perlu mendapat perhatian khusus agar kualitas produk makanan tetap terjaga dengan baik, utuh, tidak rusak, hilang ataupun cacat. Pengamatan bertujuan untuk mengkaji GMP dan SSOP pengadaan dan penyimpanan bahan makanan kering di Hotel Harper Purwakarta. Data yang diambil menggunakan data primer dan sekunder. Hasil pengamatan menyatakan bahwa Alur pengadaan dan penyimpanan bahan makanan kering di Hotel Harper Purwakarta telah melaksanakan penerapan Good Manufacturing Practices (GMP) dan Standard Operating Procedure (SSOP) yang berlaku, mulai dari perencanaan bahan makanan oleh executive chef, pemesanan dan pembelian oleh purchasing, pemesanan bahan makanan terbagi menjadi 3 jenis yaitu Store Request, Daily Market List dan Purchase Requisition. Penerimaan dilakukan oleh receiving, selanjutnya bahan makanan disimpan sesuai dengan jenisnya. Bahan makanan kering disimpan di gudang besar. Bahan makanan disalurkan ke gudang kering harian sesuai form permintaan. Diharapkan kepada Hotel Harper Purwakarta agar lebih memperhatikan personal hygiene dan sanitasi karyawan untuk mencegah kontaminasi pada makanan.
Kata kunci: GMP, Hotel, Pengadaan dan Penyimpanan, SSOP
Item Type: | Monograph (Project Report) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | GMP, Hotel, Pengadaan dan Penyimpanan, SSOP |
Subjects: | Student Project Report |
Divisions: | School of Vocational Studies > Industrial Management of Service, Food and Nutrition |
Depositing User: | Manajemen Industri Jasa Makanan dan Gizi SV IPB |
Date Deposited: | 19 Aug 2022 08:13 |
Last Modified: | 19 Aug 2022 08:13 |
URI: | https://ereport.ipb.ac.id/id/eprint/10961 |
Actions (login required)
View Item |